ANAK BURUNG
Kami adalah anak burung
Bersayap kering bertulang tipis
Induk kami jauh tersesat
Lupa pintu jalan nak pulang
Tinggal kami merenung hutan
Melepas malam memeluk sepi
Kami sesat di jalan lurus
Induk jauh rindupun luruh
Nak terbang sayap tak sampai
Nak pergi hutan terbakar
Nak teriak sarang menyekat
Rindu kami tertahan tahan
Kami memimpi di dalam sangkar
Hidup dan mati siapa nak tahu
Terombang ambing dek angin lalu
Kaki terkekang di pagar sarang
Siang terindu malam terkenang
Menunggu induk kapan kan pulang
Kami adalah anak burung
Merindu induk sepanjang mata
Menanti kasih di panas sarang
Bukan kami lapar tak makan
Bukan dahaga ingin meminta
Kami menanti kasih dan sayang
Adat menunggu menyabar hati
Adat tinggal memendam rindu
Kepak kami di lebat hutan
Terbang kami menunggu waktu
Siapa kan datang menjenguk sarang
Kami menanti terangnya awan
14-12-2017
M. Sarbaini @rahmatpantun
Hak cipta terlindungi
Lokasi Poto Rumah Tua
Di
Tanah Putih Tanjung Melawan Rokan Hilir
Riau
Komentar
Posting Komentar